Polemik Politik

Dukung Kelanjutan Otsus Papua demi Kesuksesan dan Keberlanjutan Pembangunan

Oleh: Yustinus Alom (Mahasiswa Papua di Jakarta)

Terlaksananya Otonomi Khusus alias Otsus Papua jilid 1, membuahkan banyak hasil sesuai dengan harapan pemerintah dan masyarakat Papua. Pemerintah pusat juga telah menyalurkan dana otsus ke Papua maupun Papua Barat dan sudah sesuai prosedur serta telah berhasil membangun tanah Papua. Sesuai dengan tujuan diadakannya Otsus, yakni memberikan kesejahteraan kepada rakyat Papua, pemerintah telah memberikan uluran bantuan semata-mata untuk mewujudkan kesetaraan di seluruh wilayah Indonesia.

Namun demikian, keberhasilan Otsus tersebut harus dievaluasi dari berbagai masalah yang berhasil diselesaikan dan kapasitas penyelenggara pemerintahan daerah di provinsi tersebut. Selain itu, banyaknya kasus propaganda negatif yang menyebar luas di Papua, membuat pemerintah harus terus mengadakan pengawasan yang ketat terhadap wilayah tersebut.

Pemerintah berkewajiban untuk memperhatikan indeks pembangunan manusia antara penduduk asli dengan non-Papua yang masih terus mengalami ketimpangan. Namun demikian, pemerintah juga telah bertindak tanggap dengan menurunkan beberapa pasukan aparat keamanan dalam mengamankan Papua. Hal tersebut menunjukan bahwa sejatinya adanya Otsus banyak memberikan hal baik yang dibutuhkan oleh masyarakat di Papua.

Tanpa adanya dorongan masyarakat Indonesia dan segenap elemen lainnya, Otsus tidak akan berhasil dijalankan. Bukti-bukti konkret kemajuan yang dirasakan oleh rakyat Papua membuktikan bahwa pemerintah berhasil menunjukkan bahwa segenap jajarannya bekerja keras untuk memerdekakan tanah Papua.

Masyarakat Indonesia juga harus saling menghargai dan mendukung perubahan baik yang digaungkan oleh pemerintah, demi terciptanya bangsa yang makmur. Oleh karenanya, banyak warganet yang mendukung Otsus lanjutan atau Otsus Jilid 2, karena Bumi Cenderawasih harus dijaga oleh setiap elemen bangsa Indonesia.

Show More

Related Articles

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Back to top button

Adblock Detected

Kami juga tidak suka iklan, kami hanya menampilkan iklan yang tidak menggangu. Terimakasih