Polemik Politik

Gamki Jayapura Dukung DOB, Daniel Yoku: Ini Peluang untuk Kesejahteraan Orang Papua!

Rencana pemekaran daerah otonomi baru (DOB) di Papua oleh Pemerintah Pusat dinilai memberikan peluang kesejahteraan bagi seluruh masyarakat di Bumi Cenderawasih. Hal ini dikatakan Ketua Gerakan Angkatan Muda Kristen Indonesia (Gamki) Kabupaten Jayapura, Daniel Oktavianus Yoku kepada Tribun-Papua.com, di Sentani, Sabtu (4/6/2022).
“Kenapa, karena mengingat geografis Papua ini sulit, maka pemekaran adalah solusi untuk menjawab kesejahteraan orang Papua, serta pembangunan di Papua juga bisa merata dan pelayanan pun semakin tersentuh untuk masyarakat,” kata Daniel. Menurut Daniel, apabila DOB tidak terjadi di Papua maka perubahan semakin sulit terjadi.

“Jika DOB tidak terjadi, saya pikir Papua tetap begini saja dan tidak ada perubahan,” ujarnya. Dikatakan, pihaknya sangat mendukung Pemerintah Pusat maupun daerah atas upaya pelaksanaan DOB di Papua. “Kami sangat berterimakasih kepada Bapak Joko Widodo, sebab di masa kepemimpinannya, Papua dapat dimekarkan. Oleh sebab itu kami berharap, agar seluruh masyarakat Papua untuk terus mendukung DOB ini,” harapnya.

Kata Daniel, masyarakat Papua tidak perlu lagi melakukan berbagai aksi perlawanan atau penolakan terhadap pemekaran DOB. “Pemerintah tidak mungkin membuat program untuk menyusahkan masyarakatnya termasuk kita di tanah Papua ” “kami berharap dan doakan agar seluruh proses ini bisa berjalan dengan baik dan tidak ada lagi aksi penolakan yang dilakukan,” pungkasnya. (*)

Show More

Related Articles

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Back to top button

Adblock Detected

Kami juga tidak suka iklan, kami hanya menampilkan iklan yang tidak menggangu. Terimakasih