Pemerintah dan Pemprov Papua Bersinergi Sukseskan PON XX 2020
Oleh : Rebecca Marian )*
Pemerintah Pusat dan Pemprov Papua terus bersinergi guna mempersiapan Pekan Olah Raga Nasional (PON) XX di Papua. Sebagai wujud dukungan bagi pelaksanaan pekan olahraga nasional ini berbagai proyek tengah dikebut oleh pemerintah agar segera rampung pengerjaannya.
Meski perhelatan akbar pekan olahraga nasional masih beberapa bulan lagi, namun pemerintah kian getol merampungkan sejumlah proyek yang akan digunakan untuk mendukung PON XX di Papua. Antusiasme masyarakat sendiri juga terlihat. Mereka turut terlibat dalam pembuatan kerajinan hingga souvenir guna meramaikan acara empat tahunan sekali ini.
Tak perlu waktu lama, Papua yang masih berada di garis konflik terus berbenah. Tak menampik masa lalu akan terus terkenang. Namun, nyatanya Papua berhasil melesat. Aneka persiapan untuk mendukung pemerintah menghadirkan kebanggaan dalam PON XX terus dioptimalkan.
Sebelumnya, pembangunan empat arena olahraga yang akan dimanfaatkan untuk mendukung pelaksanaan Pekan Olahraga Nasional (PON) XX di Provinsi Papua, terus dikebut. Bahkan, ditargetkan, selesai Juni tahun 2020 ini.
Menurut Menteri PUPR Basuki Hadimuljono menyatakan, bahwa perampungan venue olahraga telah ditargetkan tepat waktu untuk mendukung pelaksanaan PON XX di Papua, yang mana akan dimulai 9 hingga 21 September 2019.
Basuki mengklaim, pembangunan sarana dan prasarana PON XX 2020 di Papua, harus ditangani sangat cermat, mulai dari tahap desain, tahap pembangunan maupun tahap pengawasannya. Dilaporkan untuk pembangunan arena aquatic yang dimulai sejak Desember tahun 2018 hingga 3 November 2019, telah mencapai progres fisik hingga 55,9%, hal ini dinilai lebih cepat dari rencana semula yang hanya sebesar 48,5 %.
Sementara itu, target penyelesaian pada bulan Juli tahun 2020, diharapkan dapat segera dipenuhi. Kini pekerjaan bangunan penunjang, penyelesaian instalasi pipa kolam, dan pembangunan tribun penonton VIP tengah digeber pembangunannya.
Rencananya, area Aquatic akan dilengkapi dengan fasilitas kolam renang yang sesuai dengan standar Federation Internationale de Natation (FINA). FINA merupakan sebuah induk organisasi internasional olahraga khusus olahraga renang.
Venue renang tersebut, kabarnya juga akan dilengkapi tata lampu berstandar field of play (FOP), ada juga alat penghitung waktu pertandingan (master clock) di lantai 1 dan 2, papan skor, hingga tata suara, tata udara, termasuk kamera pengawas (CCTV), dan tribun penonton. Ditambah lagi oleh additional facility seperti; penataan kawasan parkir, lansekap, bangunan penunjang disesuaikan dengan batas kawasan, dan juga sistem drainase
Disamping itu, untuk pembangunan Istora Papua Bangkit, yang dulu dimulai pada November 2018, progresnya telah mencapai 51,1 % atau bahkan lebih cepat dari rencana awal yang hanya 43,2%. Pembangunan ini bakal ditargetkan rampung Juni 2020 ini. Istora Papua Bangkit dilengkapi oleh area plaza kawasan, yang didalamnya juga terdapat parkir kendaraan di dalam maupun luar area istora.
Arena Aquatic beserta Istora berada di sebuah kawasan Olahraga Kampung Harapan dengan luas 32 Ha. Di kompleks ini juga dibangun sebuah stadion Utama Papua Bangkit yang dilengkapi oleh papan skor, peralatan sistem waktu, hingga lampu LED standar FIFA, dengan kekuatan sebesar 1.800 Lux.
Sedangkan untuk pembangunan arena Cricket dan lapangan Hockey baik Indoor maupun Outdoor hingga 3 November 2019, progres fisiknya telah mencapai angka 50,1 % atau lebih cepat dari rencana awal sebesar 35,2 %.
Saat ini, yang sedang getol dikerjakan ialah upaya pengaspalan dan fabrikasi rangka baja pada lapangan Hockey bagian Outdoor, pekerjaan tribun dan lantai 2 pada lapangan Hockey bagian Indoor, serta pekerjaan rangka atap baja, lapangan, hingga jalan untuk arena cricket.
Meski acara akbar ini masih cukup lama, namun, rakyat Papua agaknya tak mau bersantai-santai. 4 bulan menuju target 100 persen kudu dikejar optimalitasnya. Tak dipungkiri semangat tinggi warga Papua untuk menggeber pekerjaan demi terwujudnya pekan olah raga Nasiomal yang mumpuni serta membanggakan Indonesia kian terasa. Hal ini dibuktikan dengan dipenuhinya target yang telah lebih dari separuh dari total prosentase capaiannya. Dalam hal ini tentunya warga Papua perlu diacungi jempol, pekerjaan demi pekerjaan ter-handle sempurna. Mulai dari venue, akses jalan hingga tempat menginap para atlet nantinya juga telah dipersiapkan. Bahkan, harapan kedepannya Indonesia mampu berjaya di negeri sendiri. Hingga mencetak atlet-atlet nasional yang membanggakan.
)* Penulis adalah mahasiswa Papua tinggal di Jakarta